Tiket Online Laga PSM vs Persebaya Ludes Terjual, Antusiasme Suporter Dipastikan Membludak
PAREPARE,– Tiket pertandingan antara PSM Makassar dan Persebaya Surabaya resmi ludes terjual dalam waktu singkat. Laga yang akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, ini menjadi salah satu pertandingan yang paling dinantikan oleh para suporter kedua tim. Jumat (07/04).
Dari pantauan bahkan sebelum hari pertandingan salah satu tempat penjualan tiket online tiket.com kamis (06/03) pukul 14.14. wita tiket sudah habis.
Antusiasme tinggi dari suporter PSM, masyarakat sekitaran kota Parepare, membuat tiket cepat terjual.
"Kami sangat mengapresiasi dukungan luar biasa dari suporter. Tiket terjual habis lebih cepat dari yang diperkirakan. Kami mengimbau para penonton yang sudah mendapatkan tiket untuk datang lebih awal guna menghindari antrean panjang," ujar Arah salah satu Tim supporter PSM.
Laga ini diprediksi akan berlangsung seru, mengingat kedua tim sama-sama membutuhkan poin penuh untuk mengamankan posisi di klasemen.
PSM yang berstatus tuan rumah ingin mempertahankan rekor positif di kandang, sementara Persebaya datang dengan ambisi mencuri poin dari tim Juku Eja.
Dengan atmosfer yang dipastikan panas di stadion, laga ini akan menjadi salah satu pertandingan yang paling menarik untuk disaksikan oleh para pecinta sepak bola Indonesia.
pasalnya stadion gelora bj Habibie baru di buka kembali setelah kurang lebih satu tahun untuk dilakukan perbaikan.
Informasi yang dihimpun Untuk penukaran tiket online bisa di lakukan di loket penukaran tiket fisik di jalan stadion gelora bj Habibie kota Parepare.(Rls)