PINRANG; Kepergok Curi Sapi, Dua Pelaku Di Hajar Massa Dan Di Amankan Polisi
PINRANG - sungguh Apes Nasib Pria bernama Liming (41) dan Amiruddin (52) di Pinrang, Sulawesi Selatan setelah dihajar massa usai kepergok oleh warga saat mencuri sapi di Pinrang.
Kejadian itu tepatnya di Desa Ulusaddang, Kecamatan Lembang, Kabupaten Pinrang pada Rabu (15/1). Hal tersebut diungkapkan Kasat Reskrim Polres Pinrang Iptu Andi Reza Pahlawan.
"Saat Korban warga bernama Tajang (62). Dia awalnya membawa 4 sapinya untuk makan rumput kemudian pulang ke rumah untuk istirahat. Saat itu korban kembali ke tempat memberi makan sapi, dia kaget sebab hanya menemukan 3 ekor, sementara 1 ekor sapi hilang," bebernya.
Lebih lanjut Kata kasat Reskrim Menyadari sapinya hilang, korban kemudian memberitahu ke warga sekitar. Korban lalu mendapatkan informasi ada mobil memuat sapi yang diduga milik korban.
Pihak keluarga korban pun mencari sapi tersebut dan menemukan mobil pikap yang mengangkut sapi yang dicuri, saat itu pelaku kepergok oleh warga Pelaku sempat dihajar massa.
Pelaku kini diamankan pihak kepolisian Polsek Lembang Keluarga korban dan warga akhirnya menangkap dan menghajar pelaku Dan membawanya ke pihak kepolisian untuk diamankan.(**)