-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Pj Bupati Pinrang Sambut Kedatangan Satgas Yonif 721/Makkasau Setelah Bertugas Di Papua

Selasa, 06 Agustus 2024 | Agustus 06, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-08-07T07:59:19Z

Pj Bupati Pinrang Sambut Kedatangan Satgas Yonif 721/Makkasau Setelah Bertugas Di Papua 



PINRANG,- - Pj Bupati Pinrang Inspektur Upacara pada Penyambutan Satgas Yonif 721/Makkasau yang telah bertugas selama 16 bulan di wilayah Papua, Selasa (6/8/2024) Mako Yonif 721/Makkasau, Kecamatan Patampanua.


Sebanyak 450 Prajurit Yonif 721 Makkasau tiba di Mako Yonif 721 Makkasau setelah menjalankan tugas negara di Papua.


Pj Bupati Pinrang dalam amanatnya menyampaikan bahwa tugas yang telah dilaksanakan para prajurit Yonif 721 Makkasau merupakan ujian sejati akan keberanian dan ketangguhan para prajurit Makkasau dalam melindungi nilai - nilai kemanusiaan serta memberikan kontribusi yang besar bagi tetap tegaknya keutuhan dan kedaulatan NKRI.


"Saya beserta seluruh warga masyarakat Kabupaten Pinrang mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh prajurit Yonif 721 Makkasau yang telah melaksanakan tugas dan kembali dalam keadaan aman, semoga segala pengalaman yang telah diperoleh selama penugasan dapat menjadi pelajaran untuk pelaksanaan tugas selanjutnya" ucap Pj Bupati Pinrang.


Pj Bupati Pinrang juga mengucapkan selamat berkumpul kembali dengan keluarga dan mengucapkan terimakasih kepada keluarga yang selama ini mendoakan dan memberikan dukungan selama pelaksanaan tugas di Papua.


Turut hadir dalam Upacara Penyambutan, Danyon 721 Makkasau, Dandim 1404 Pinrang, Kapolres Pinrang, unsur Forkopimda lainnya, Pimpinan OPD serta undangan lainnya.

.

.

.

Narasi : Mk

Foto : Ic

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update