-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Dikeluhkan Warga Hingga Konten Creator, Jalan Rusak Poros Cempa Sikkuala Akan Di Kerjakan Anggaran 7 Milyar

Kamis, 06 Juni 2024 | Juni 06, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-06-06T08:19:16Z

Dikeluhkan Warga Hingga Konten Creator, Jalan Rusak Poros Cempa Sikkuala Akan Di Kerjakan Anggaran 7 Milyar 



PINRANG,--- Berita gembira untuk masyarakat Kecamatan Cempa khususnya warga Desa Sikkuala, Kabupaten Pinrang. Pasalnya, Tahun ini jalan poros Cempa – Sikkuala akan segera dikerja. 


Hal itu diungkapkan Kadis Disbimacipta Kabupaten Pinrang, Awaluddin Maramat, S.STP.,M.Si saat mendampingi Komisi II DPRD Kabupaten Pinrang yang meninjau langsung kondisi jalan tersebut, Rabu, 05 Juni 2024.

Menurut Awaluddin, pengerjaan jalan poros Cempa – Sikkuala sudah melalui perencanaan sejak akhir tahun 2023 lalu dan akan dikerjakan tahun ini sekitar bulan Juli. Keputusan jalan ini dikerja, setelah DPRD Kabupaten Pinrang melakukan  persetujuan terhadap anggaran parsial beberapa hari lalu yang diajukan oleh Pemerintah Daerah.


Anggaran pekerjaan jalan ini melalui bantuan keuangan dari provinsi Sulawesi Selatan sebesar 7 milliar rupiah dengan panjang jalan kurang lebih 2,5 km.


Atas rencana dikerjakannya jalan poros Cempa – Sikkuala tahun ini, Kepala Desa Sikkuala, H. Abdul Asistan yang turut mendampingi Anggota Komisi II DPRD Pinrang mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah khususnya Anggota DPRD Kabupaten Pinrang yang tidak ada henti-hentinya memperjuangkan dikerjakannya jalan ini. 


“saya atas nama masyarakat Sikkuala mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada bapak Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, bapak Bupati Pinrang dan terkhusus Anggota DPRD Kabupaten Pinrang atas rencana dikerjakannya jalan poros Cempa – Sikkuala tahun ini. Mudah-mudahan tahun ini benar-benar bisa dikerja. Karena seperti bapak lihat sendiri, disepanjang jalan ini memang sudah sangat parah kerusakannya. Syukurlah kalau sudah bisa dikerja tahun ini”, ungkap Kepala Desa Sikkala, H.Abdul Asistan.


Sementara itu, menurut Ketua Komisi II DPRD Pinrang, Andi Pallawagau Kerrang, sesuai pantauan di lapangan, kondisi jalan poros Cempa – Sikkuala ini memang sudah sangat parah dan apabila tidak segera diperbaiki maka kerusakannya akan semakin parah. Jalan poros Cempa – Sikkuale ini merupakan akses jalan pertanian serta akses satu-satunya  warga Sikkuala ke kota Pinrang, sehingga jalan ini sangat strategis dan juga menjadi akses desa lain menuju kota Pinrang.


“namun syukurlah, karena Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan telah mengucurkan anggaran sebesar 7 milliar dan dimasukkan dalam anggaran parsial yang beberapa hari lalu telah disetujui oleh DPRD Kabupaten Pinrang. Tentunya ini berkat kerjasama kita semua sehingga Insya Allah akan dikerjakan tahun ini juga”, terang legislator Partai PKB tersebut. 


Rombongan Komisi II DPRD Kabupaten Pinrang dikoordinir Ketuanya, Andi Pallawagau Kerrang, SE didampingi Anggota Komisi II lainnya antara lain, Supriadi, Hj. Salma, SE, Hj. A,Pajjai Mekka, SE, Hartono, Syamsuddin Duddin dan Anggota Komisi III, H.Said Gatta. Turut mendampingi, Dinas PUPR Pinrang, Bappelitbanda, Pemerintah Kecamatan Cempa dan Kepala Desa Sikkuala. 


Sebelumnya, jalan poros Cempa – Sikkuala ramai dikeluhkan warga hingga Konten Creator Pinrang,(rls/Har)

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update