Tim Pasti Beraksi Temui Bupati Pinrang, Ini Agendanya
PINRANG– Bupati Pinrang Irwan Hamid menerima secara langsung kunjungan Tim Pendataan Penanganan Anak Tidak Bersekolah Berbasis Aksi Kolaborasi (Pasti Beraksi) diruang kerja Bupati Pinrang, Rabu (10/1).
Pada kesempatan ini Tim Pasti Beraksi menyampaikan bahwa, Program ini merupakan program hasil kolaborasi Bappelitbangda Prov. Sulsel, Unicef, dan LPP Bone yang diharapkan mampu mendata serta mengurangi anak tidak bersekolah di Kabupaten / kota yang menjadi sasaran program ini.
Tim Pasti Beraksi juga berharap, program ini mendapat dukungan Penuh dari Pemerintah kabupaten Pinrang untuk mencapai tujuan bersama yaitu meningkatkan kualitas Generasi muda terutama pada anak usia sekolah.
Pada kesempatan ini, Bupati Irwan menyampaikan dukungan penuh terhadap program ini dan berharap seluruh stake holder terkait dapat memberikan kontribusi secara aktif demi terlaksananya cita – cita dalam mencerdaskan anak bangsa.
Bupati Irwan juga menyampaikan bahwa, bersekolah dan mendapat Pendidikan yang layak merupakan hak dari setiap warga negara termasuk anak – anak yang putus sekolah karena alasan tertentu.
Olehnya itu, Bupati Irwan Kembali menegaskan komitmen Pemerintah kabupaten Pinrang dalam mendukung Program Pasti Beraksi ini.
Pada kesempatan ini, hadir, Kepala Bappelitbangda Pinrang A.Fahruddin, Tim Pasti Beraksi yang terdiri dari Bappelitbangda Provinsi Sulawesi Selatan, Unicef dan LPP Bone.(*/)