-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

UPT SMPN 2 Suppa Gelar Sosialisasi Kurikulum Merdeka

Rabu, 02 Agustus 2023 | Agustus 02, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-08-02T03:59:45Z

UPT SMPN 2 Suppa Gelar Sosialisasi Kurikulum Merdeka



PINRANG -- UPT SMPN 2 Suppa, menggelar Sosialisasi Kurikulum Merdeka dengan Orang Tua Siswa dan Komite Sekolah di Aula SMPN 2 Suppa, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang, Selasa (01/08/2023).



Sebagai salah satu sekolah penggerak, Kegiatan itu mengusung tema. "Kolaborasi Dalam Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila."



Pada kegiatan tersebut, dihadiri oleh pengurus Komite Sekolah dan seluruh orang tua peserta didik.



"Sosialisasi ini dilaksanakan dalam rangka memaparkan visi dan misi sekolah kepada seluruh orang tua siswa serta mensosialisasikan Kurikulum Merdeka tahun pelajaran 2023-2024," ungkap Kepala Sekolah SMPN 2 Suppa, Hj. Nurhidayah Ilyas.




Nunung sapaan akrab Nurhidayah Ilyas mengatakan, sosialisasi kurikulum merdeka bertujuan membangun kerjasama yang baik.



"Kita akan bangun kerja sama yang baik antara guru, siswa dan Orang tua. Karena orang tua telah mengetahui dan memahami program dan apa yang menjadi tujuan sekolah," ucapnya.



“Dengan kegiatan ini tentunya saya sebagai kepala sekolah dan seluruh dewan guru menyemai harapan untuk dapat menjalin hubungan kerjasama yang harmonis dan optimal dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka pada satuan pendidikan” ungkapnya.



Pada kegiatan ini bukan hanya pemaparan program akademik sekolah akan tetapi penjelasan tentang kurikulum merdeka pada sekolah penggerak.



Selain itu, sosialisasi struktur kurikulum serta model jadwal pelajaran yang akan digunakan khususnya bagi kelas 7 dan 8 yang akan menggunakan kurikulum merdeka.



"Kita beri dukungan penuh kepada Ibu Kepala Sekolah, dan dewan guru untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Tentu saja semua ini demi kemajuan anak-anak kita," pesan Drs. Ahmadi, Ketua Komite Sekolah UPT SMPN 2 Suppa.(*)

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update