Sinergitas, Sambut Hari Bhayangkara ke 77, FJML Kolaborasi Polres Pinrang Gelar Lomba Domino Berhadiah
PINRANG, – Forum Jurnalis Muda Lasinrang (FJML) Bersama Polres Pinrang Gelar lomba pertandingan domino dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023 yang diikuti oleh Masyarakat, OKP, ormas Se kabupaten Pinrang. Kegiatan berlangsung di Warkop Lin jalan Jend Sukawati kabupaten Pinrang berlangsung mulai tanggal 07-21 Juni 2023.
Sebelum dikonfirmasi Kapolres Pinrang AKBP Santiaji Kartasasmita, S.I K., mengatakan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan tersebut. Guna meningkatkan solidaritas bersama antara forum Jurnalis Muda Lasinrang dan Polres Pinrang serta lapisan masyarakat kabupaten Pinrang
"Mengapresiasi kolaborasi antara FJML dan polres Pinrang kegiatan domino memperingati hari Bhayangkara ke-77 serta sebagai bentuk silaturahmi bersama masyarakat kabupaten Pinrang, menjaga Kamtibmas di wilayah hukum polres Pinrang,"terangnya
Selaku Kapolres Pinrang AKBP Santiaji Kartasasmita, S.I K., merasa bangga dalam menyambut peringatan Hari Bhayangkara ke 77 ini, pasalnya banyak kreativitas yang dibangun untuk memeriahkan hari lahirnya Polri tersebut terutama kolaborasi bersama FJML
Kapolres Pinrang juga menyebut, berbagai kegiatan yang dilakukan dalam memperingati Hari Bhayangkara, tentunya merupakan sesuatu hal yang positif,
"Dimana bukan saja sebagai menampilkan kemampuan tapi ini mengadakan suatu budaya Penuh kebersamaan,"bebernya
Sementara Itu Syahrul Ketua Panitia mengatakan mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas terselenggaranya kegiatan Lomba Domino kolaborasi bersama polres Pinrang dalam rangka HUT bhayangkara.
"Terimakasih kepala Kapolres Pinrang AKBP Santiaji Kartasasmita, S.I K., Telah mensupport memberikan dukungan atas pelaksanaan kegiatan ini, Selain memperingati HUT bhayangkara ke 77 juga sebagai momentum memperkuat sinergitas antara masyarakat,"terangnya
Syahrul akrab disapa bung calu menambahkan kegiatan ini tak hanya sebagai lomba juga bentuk sinergitas berbagai lapisan masyarakat.
"Kami ucapkan terima kasih atas dukungan dan para sponsor dalam menyukseskan kegiatan tersebut, para juara akan diberikan uang pembinaan Hingg Doorprize Dari sponsor kegiatan," tandasnya.
Dalam lomba domino ini, dihadiri oleh Kepala Dinas Kominfosandi Pinrang A.Haswidy Rustam,SSTP,M.Si, ketua PWI kabupaten Pinrang Muhammad Nur, serta perwakilan dari Pengurus Pordi Pinrang, polres Pinrang, Kodim 1404 Pinrang dan Tamu undangan.(Rls/Har)