-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Puncak HKG ke 50, Ini Pesan Bupati Pinrang,!

Kamis, 06 Oktober 2022 | Oktober 06, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-10-06T06:13:11Z

Puncak HKG ke 50, Ini Pesan Bupati Pinrang,!


PINRANG - Bupati Pinrang Irwan Hamid menghadiri Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke - 50 tingkat Kabupaten Pinrang di Gedung PKK Kabupaten Pinrang, Kamis (6/10/2022).




Pada kesempatan itu, Bupati selaku Ketua Dewan Penasehat PKK Kabupaten Pinrang menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada segenap pengurus dan kader PKK dari tingkat Kabupaten, Kecamatan hingga Kelurahan dan Desa. 




Apresiasi ini, lanjutnya atas upaya PKK yang telah berkontribusi dan mendukung Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam meningkatkan kualitas dan taraf hidup, ketahanan pangan dan pendapatan serta pendidikan keluarga di Kabupaten Pinrang. 




Irwan Hamid berharap dengan momentum peringatan HKG ini, PKK Kabupaten Pinrang dapat tumbuh dan berkembang sehingga mampu melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai dengan visi dan misi PKK yakni berperan serta dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga.




Bupati juga berharap PKK Kabupaten Pinrang terus bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam memajukan dan mewujudkan kesejahteraan Keluarga di Kabupaten Pinrang.




"Selamat memperingati Hari Kesatuan Gerak PKK ke - 50. Semoga PKK dapat berbuat lebih baik dan profesional dalam pencapaian visi dan misinya" ucap Bupati memberi selamat.




Sementara itu, Ketua TP PKK Pinrang Andi Sri Widiyati Irwan dalam sambutannya menyampaikan bahwa melalui peringatan HKG ini, Gerakan PKK kembali kepada ruhnya, yakni gerakan masyarakat untuk pemberdayaan keluarga.




"Keluargalah yang menjadi fokus perhatian kita. Keluargalah yang harus kita berdayakan. Sehingga apabila keluarga - keluarga di Indonesia ini dapat kita berdayakan sesuai dengan potensi dan kebutuhannya, maka berarti gerakan PKK juga berpotensi memberdayakan masyarakat secara keseluruhan" kata Andi Sri.




Andi Sri berharap dengan momentum HKG ini menjadi titik tolak untuk memompa semangat pembaharuan dengan mengembangkan daya, kreasi dan kreativitas dalam pemberdayaan keluarga dalam arti yang luas.




Kegiatan ini juga dilaksanakan pengumuman sekaligus menyerahkan piala kepada kader PKK yang berhasil meraih juara pada lomba - lomba yang dilaksanakan pada peringatan HKG tahun ini.




Tampak hadir pada kegiatan yang mengangkat tema "Berbakti Untuk Bangsa, Berbagi Untuk Sesama" ini Wakil Bupati Pinrang Alimin beserta Wakil Ketua TP PKK Pinrang, unsur Forkopimda Pinrang, Sekda Pinrang Andi Budaya, para Staf Ahli Bupati, Asisten, Pimpinan OPD, Camat dan seluruh Pengurus dan Kader PKK se Kabupaten Pinrang serta undangan lainnya.

.

.

.

Penulis : Mk

Foto : Wawan.



Simak berikut video snn.







Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update