-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Bupati Pinrang Serahkan BST Dampak Inflasi Daerah Ke Camat Untuk Disalurkan

Rabu, 19 Oktober 2022 | Oktober 19, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-10-19T03:13:03Z

Bupati Pinrang Serahkan BST Dampak Inflasi Daerah Ke Camat Untuk Disalurkan 



PINRANG,-- Bupati Pinrang Irwan Hamid menyerahkan Bantuan Sosial Tunai (BST) dampak Inflasi Daerah Tahun Anggaran 2022 yang diterima para Camat se Kabupaten Pinrang untuk disalurkan kepada masyarakat yang berhak, Selasa (18/10/2022) di Aula Kantor Bupati Pinrang. 



Bupati didampingi Wakil Bupati Pinrang Alimin, Sekda Andi Budaya dan Kadis Sosial Pinrang serta perwakilan aparat dari TNI, Polri dan Kejaksaan.



Bupati Pinrang dalam kesempatan itu mengingatkan kepada para Camat agar dalam melakukan penyaluran bantuan dan pendataan agar memperhatikan betul masyarakat yang berhak dan memenuhi syarat sesuai ketentuan yang berlaku.



"Saya mengingatkan agar penerima bantuan ini betul - betul masyarakat yang berhak sesuai dengan syarat dan kriteria yang ditentukan" kata Bupati menegaskan.



Sementara Kadis Sosial Pinrang, M. Rusli melaporkan bahwa sebanyak 7.990 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BST Dampak Inflasi Daerah tahun ini berupa uang tunai sebesar 150 ribu per KPM/bulan yang diterima selama 3 bulan periode Oktober, November dan Desember.

.

.

.

Narasi : Mk

Foto : Arul.



Simak berikut video snn.







Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update