-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Semarakkan Ramadhan 1443H, DPC PDI-Perjuangan Kabupaten Pinrang Gelar MTQ Tingkat Umum

Selasa, 12 April 2022 | April 12, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-04-12T04:26:31Z

Semarakkan Ramadhan 1443H, DPC PDI-Perjuangan Kabupaten Pinrang Gelar MTQ Tingkat Umum


PINRANG,--DPC PDI Perjuangan kabupaten Pinrang menggelar Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) bulan Ramadhan tahun 1443 H/ 2022 M, kegiatan itu berlangsung di Sekretariat DPC PDI Perjuangan kabupaten Pinrang jalan Trans poros Polman Pinrang, Selasa (12/04/2022).


Sementara itu, Penanggungjawab kegiatan, Ketua Bamusi DPC PDI Perjuangan Pinrang Ibu Saribulan., menyampaikan, bentuk apresiasi dalam rangkaian kegiatan MTQ yang di laksanakan PDIP.


“kegiatan MTQ ini memberikan warna tersendiri bagi PDIP dan memberikan apresiasi kepada partai, memberikan kesempatan kepada putra putri kabupaten Pinrang mengikuti MTQ sebagai motivasi, jumlah peserta buang terdaftar di MTQ DPC PDIP kabupaten Pinrang sekitar 15 peserta,” ujarnya saat ditemui disela sela kegiatan Selasa (12/4/22)


Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Pinrang Hj.Kartini Lolo,S.Pdi juga menjabat anggota DPRD provinsi Sulawesi Selatan menambahkan bahwa kegiatan MTQ ini yang kedua kalinya kita lakukan dan ini akan menjadi kegiatan rutin dalam bulan Ramadhan, dan ini masih Rangkaian kegiatan HUT Partai.


Lebih lanjut kata dia menyampaikan dan mengapresiasi antusias peserta mengikuti kegiatan MTQ tahun ini dan terima kasih kepada jajaran DPC PDIP kabupaten Pinrang mempersiapkan kegiatan MTQ.


 "Melalui MTQ ini diharapkan menumbuhkan kecintaan Kita terhadap Qur'an terus terjaga, tentunya juga bagi peserta selamat berlomba ,” harapnya


Informasi yang dihimpun. Juara MTQ tingkat kabupaten PDIP mewakili DPC PDI Perjuangan Kab. Pinrang untuk ikut seleksi nantinya di tingkatan DPD PDIP provinsi Sulawesi Selatan.(rls/har).



Simak berikut video berita snn.










Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update