-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Bupati Pinrang Resmi Buka Rakerda DMI Kabupaten Pinrang

Kamis, 03 Februari 2022 | Februari 03, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-02-03T06:02:28Z

Bupati Pinrang Resmi Buka Rakerda DMI Kabupaten Pinrang


Pinrang - Bupati Pinrang Irwan Hamid membuka Rakerda Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Pinrang masa khidmat 2022 - 2027, Kamis (3/2/2022) di Aula Kantor Bupati Pinrang. 


Rakerda DMI Kabupaten Pinrang merupakan rangkaian dari Pelantikan Pengurus DMI Kabupaten Pinrang di mana Sekda Pinrang Andi Budaya selaku Ketua DMI Kabupaten Pinrang beserta jajarannya  dilantik oleh Ketua DMI Provinsi Sulsel H.M. Amin Syam.


Irwan Hamid dalam sambutannya menyampaikan selamat datang di Bumi Lasinrang kepada Ketua DMI Wilayah Provinsi Sulsel beserta rombongan. Irwan Hamid menyampaikan bahwa tugas utama DMI adalah mengurus ummat dan memakmurkan masjid. Menurut Bupati, hal ini sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Pinrang


"Kurang lebih 1900 pegawai syara sudah kami asuransikan dan menganggarkan insentif pegawai syara 3 Milyar lebih. Ini bukti perhatian kami terhadap pegawai syara yang telah mengurus ummat dan memakmurkan masjid" Kata Bupati.


Irwan Hamid juga berpesan kepada pengurus DMI Kabupaten Pinrang yang baru dilantik untuk senantiasa memakmurkan masjid sesuai dengan tujuan utamanya.


"Tujuan utama kita adalah memakmurkan masjid. Selamat kepada Pengurus DMI Kabupaten Pinrang yang baru dilantik. Mari bekerja dengan Ikhlas" kata Bupati.


Di waktu yang sama, H.M. Amin Syam dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Pinrang dan Wakil Bupati Pinrang atas kehadirannya menghadiri Pelantikan ini.


Amin Syam menyampaikan bahwa dirinya saat ini konsentrasi mengurus ummat setelah aktif dalam berbagai jabatan militer dan politik yang diduduki. Menurutnya sebagai pengurus DMI adalah kedudukan yang terhormat karena tempatnya mengurus rumah Allah (Masjid).


"Inilah pekerjaan yang paling mulia. Mari bekerja dengan ikhlas, bekerja dengan sukarela." ungkap Amin Syam.


Amin Syam berpesan kepada Pengurus DMI Kabupaten Pinrang untuk menjalin komunikasi dan membangun sinergi dengan Pemerintah Daerah untuk kemajuan bersama.


Sementara itu, Andi Budaya seusai dilantik menyampaikan terimakasih kepada Ketua Pengurus Wilayah DMI Provinsi Sulsel yang berkesempatan melantik serta Bupati dan Wakil Bupati Pinrang yang telah hadir dan telah memfasilitasi pelaksanaan Pelantikan sehingga pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik.


"Mari menjaga soliditas untuk mengemban amanah sebagai Pengurus DMI Kabupaten Pinrang" kata Andi Budaya


Hadir menyaksikan pelantikan Wakil Bupati Pinrang Alimin dan Wakil Ketua TP PKK Pinrang Rahmawati Alimin, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pinrang Irfan Daming, para Staf Ahli, Asisten, Pimpinan OPD, para Camat se Kabupaten Pinrang serta Organisasi masyarakat dan keagamaan se Kabupaten Pinrang.

.

.

.

Penulis : Mk

Foto : Herman/Arul.


Simak berikut video berita SNN.












Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update