IKA PMII Kabupaten Pinrang Siap Gelar Muscab, Mantum Ketua PMII Pinrang Tegaskan Ini,!
PINRANG,--Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan akan melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscab) yang akan digelar di gedung Lazisnu jalan Balana ex jalan Monginsidi, Kecamatan Paleteang, Kabupaten Pinrang, 28 Januari 2022 mendatang.
Hamdan Akramullah selaku Ketua mandataris dari Pengurus Wilayah IKA PMII Sulawesi Selatan itu, mengatakan pembentukan IKA PMII Cabang Pinrang adalah sebagai wadah alumni PMII.
"Pembentukan IKA PMII, khususnya di kabupaten Pinrang panitia melakukan saat ini mengkoordinasikan ke Alumni PMII baik di kader di Pinrang maupun luar Pinrang yang sudah berdomisili di kabupaten Pinrang,"jelasnya
Tak hanya itu, lanjut kata Hamdan IKA PMII Cabang Pinrang dibentuk sebagai jalur koordinasi antara alumni dengan kader muda PMII yang aktif di pengurusan Cabang, Komisariat dan Rayon, serta mendukung seluruh kegiatan Nahdlatul Ulama (NU) di Kabupaten Pinrang.
Sementara itu, Kent Mukti Ali selaku pembina mandataris pada kegiatan tersebut berharap, seluruh alumni PMII yang berdomisili di Kabupaten Pinrang bisa terlibat serta mendukung penuh kegiatan Muscab IKA PMII di Kabupaten Pinrang mendatang.
"Kami berharap setiap alumni bisa terlibat sehingga IKA PMII dapat berkontribusi terhadap pembangunan Kabupaten Pinrang," ujarnya..
Sementara M.Yusuf Mantan ketua PMII Cabang Pinrang mengapresiasi jelang pelaksanaan muscab Ika PMII Pinrang. Alumni PMII Pinrang
"Banyak Alumni kader PMII Pinrang yang berdomisili di Pinrang menempati beberapa bidang sektoral seperti pengusaha, politisi, akademisi hingga penggiat sosial, tentunya melalui ruang Ika PMII bisa menjadi sebuah ikatan komunikasi serta menjalankan program program dalam memberikan kontribusi Langsung kepada pemerintah dan tentunya bagi NU dan lapisan masyarakat,"jelas Ucu sapaan akrabnya.
Yusuf juga menegaskan siapapun Yang terpilih nantinya menjadi ketua IKA PMII Pinrang Dapat memberikan langsung konstribusi bagi Ika PMII Pinrang dan para kader PMII Pinrang.
"IKA PMII sangat Besar jejaring nya, untuk itu siapapun terpilih menjadi ketua IKA PMII Pinrang mampu melakukan memberikan ruang kepada alumni PMII di segala sektoral, dan tak hanya mementingkan satu sisi saja, apalagi secara pribadi serta mampu melakukan inovasi dalam meningkatkan potensi potensi Kader PMII,"tegasnya. (Rls)
Simak berikut video berita SNN.