-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Peringati Hari Koperasi Ke 74, DikopUKM Pinrang Gelar Bazar UMKM Dan Talkshow Seputar Perkoperasian

Kamis, 11 November 2021 | November 11, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2021-11-11T10:30:25Z

 

Peringati Hari Koperasi Ke 74, DikopUKM Pinrang Gelar Bazar UMKM Dan Talkshow Seputar Perkoperasian


PINRANG,--Dalam rangka Memperingati koperasi ke 74, Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pinrang Bersama Kementerian koperasi dan usaha kecil dan menengah republik Indonesia menggelar Bazar UMKM, yang berlangsung di Halaman Kantor Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pinrang jalan Jenderal Sukawati kabupaten Pinrang,  berlangsung mulai tanggal (9-10/11 November 2021)

Bazar UMKM itu Dihadiri Zainal Hafied Kepala dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pinrang, Gery Deputi Asisten pejabat fungsional SDM kementerian koperasi dan UKM RI, Azhar konsultan perkoperasian Nasional diikuti puluhan pelaku UMKM di kabupaten Pinrang.

Sebelumnya, Gery Deputi Asisten pejabat fungsional SDM kementerian koperasi dan UKM RI, sebagai Narasumber talk show Bazar UMKM mengatakan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Bazar UMKM yang digelar dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pinrang

"Kami Mengapresiasi pelaksanaan Bazar UMKM yang digelar diskopukm Pinrang, Dalam rangka Memperingati koperasi ke 74, ini merupakan sebai bentuk didikasi dalam pengenalan perkoperasian kepada para pelaku UMKM,"tuturnya.

Lanjutnya kata Gery tujuannya juga demi meningkatkan kualitas dan kemitraan antara koperasi dan para pelaku UMKM.

"Kami support para pelaku UMKM, terlebih dalam Bazar UMKM yang digelar dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pinrang semoga para pelaku UMKM bangkit meski ditengah Pandemic,"jelasnya.

Sementara Zainal Hafied Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pinrang mengucapkan terimakasih kepada Semua pihak atas support dan dukungannya sehingga kegiatan Bazar UMKM berjalan sesuai rencana dan berharap pelaku UMKM bangkit meski ditengah Pandemic

"Kami atas Nama pemerintah kabupaten Pinrang melalui Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pinrang mengucapkan selamat hari koperasi ke 74, tentunya dengan Bazaar ini berharap agar para pelaku UMKM terus bangkit dan lebih mengenal perkoperasian,"tuturnya

Tambahnya kata zainal, ucapan terimakasih kepada Kementerian koperasi dan usaha kecil dan menengah republik Indonesia melalui program Asdep pengembangan SDM perkoperasian dan jabatan fungsional deputi bidang perkoperasian. menggandeng Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pinrang atas kehadirannya di Bumi Lasinrang.

Sementara Reza salah satu pelaku UMKM Pinrang turut serta dalam Bazaar UMKM  mengatakan Mengucapkan terimakasih kepada dinas koperasi dan UKM kabupaten Pinrang melibatkan pelaku UKM dalam kegiatan itu.

"Kami pelaku UMKM sangat mengapresiasi kegiatan bazar UMKM yang digelar dinas koperasi dan UKM kabupaten Pinrang, semoga tiap bulannya ada agenda bazar demi peningkatan kualitas UMKM serta kebangkitan UMKM ditengah Pandemic,"imbuhnya

Dari pantauan kegiatan Bazar juga dirangkaikan dengan sharing dan Talkshow seputar perkoperasian dan UKM, dan live music dari tim corat-coret kreasi media salah satu lembaga ekonomi kreatif yang ada di kabupaten Pinrang.(har/rls).

Simak berikut videonya;



Simak berikut video berita SNN.










Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update