-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

3500 Pelajar Ikuti Vaksinasi Program BIN RI Dan Pemkab Pinrang

Selasa, 07 September 2021 | September 07, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2021-09-07T04:37:41Z

 

3500 Pelajar Ikuti Vaksinasi Program BIN RI Dan Pemkab Pinrang

PINRANG - Bupati Pinrang Irwan Hamid meninjau pelaksanaan vaksinasi massal untuk pelajar di Gedung Indoor Kompleks Kantor Bupati Pinrang, Selasa (7/9/2021). Bupati didampingi Kadis Kesehatan Pinrang dr Dyah Puspita Dewi.


Vaksinasi massal untuk pelajar ini merupakan program dari Badan Intelejen Negara (BIN) RI bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Pinrang. 


Vaksinasi Covid-19 yang digelar hari ini menyasar 3500 pelajar. Sebanyak 13 Puskesmas dan 1 Rumah Sakit terlibat dalam pelaksanaan vaksinasi ini. Upaya vaksinasi ini untuk membentuk herd immunity atau kekebalan kelompok di masyarakat terhadap wabah Covid-19 khususnya di Kabupaten Pinrang. 


Dalam kesempatan itu, Bupati Pinrang berkesempatan berdialog dengan pelajar yang akan divaksin. Hingga saat ini, proses vaksinasi masih sementara berlangsung.

Dikutip dari situs resmi BIN RI, Program vaksinasi tersebut merupakan akselerasi program vaksinasi nasional untuk mencapai herd immunity sesuai arahan Presiden RI Joko Widodo dengan target 70 persen secara nasional di akhir tahun 2021.

Redaksi : Protpim Pinrang/Mk

Foto : Herman.

Simak berikut video berita SNN.









Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update