Sport,-- Timnas Italia akhirnya mengulang sejarah pada 1968 usai menjadi juara Piala Eropa 2020 dengan menaklukkan timnas Inggris lewa drama adu penalti.
Di babak pertama Inggris terlebih dahulu unggul gol lewat gol cepat Luke Shaw di menit ke-3.
Gol yang dicetak skuat asuhan Gareth Southgate berawal dari serangan balik cepat.
Berawal dari tendangan sudut timnas Italia yang berhasil dipatahkan lini belakang Inggris lalu melancarkan serangan balik.
Penyerang Harry Kane memberikan bola kepada Kieran Trippier di sisi kanan yang kemudian melakukan umpan silang ke tiang jauh.
Luke Shaw yang merangsek ke kotak penalti tanpa terkawal berhasil menjebol gawang Gianluigi Donnarumma dengan tendangan keras kaki kirinya.
Setelah gol itu, baik Inggris maupun timnas Italia, bergantian menyerang dan menciptakan peluang berbahaya. Namun, belum ada yang bisa memanfaatkan untuk mencetak gol.
Hasil 1-0 pun bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama untuk keunggulan Inggris.
Pada babak kedua, Italia akhirnya mampu membuat gol penyeimbang setelah mendapatkan beberapa peluang untuk mencetak gol .
Gol Gli Azzurri dicetak oleh Leonardo Bonucci pada menit ke-67 setelah memanfaatkan kemelut dari tendangan pojok di depan gawang Jordan Pickford. Skor imbang 1-1.
Skor imbang ini bertahan sampai waktu normal 90 menit berakhir. Laga pun harus berlanjut ke babak tambahan.
Di babak tambahan ini sampai menit 120, Italia maupun Inggris hanya mampu menciptakan peluang-peluang yang gagal diciptakan jadi gol. Pertandingan final ini dilanjut di babak tendangan penalti.
Berardi yang jadi penendang pertama Italia berhasil menjalankan tugasnya setelah berhasil menaklukkan Pickford.
Begitu pun penendang pertama Inggris Hary Kane juga berhasil menjalankan tugasnya sehingga menyamakan skor 1-1.
Andrea Belotti maju sebagai penendang kedua Italia, tapi bola tembakannya ditepis Pickford.
Inggris kemudian berbalik unggul 2-1 setelah penendang kedua Inggris Harry Maguire berhasil menaklukkan Donnarumma.
Bonucci menjadi penendang ketiga Italia dan menyamakan skor menjadi 2-2.
Sementara itu Marcus Rashford menjadi penendang ketiga dari Inggris gagal membawa timnya kembali unggul setelah tendagannya membentur tiang gawang sisi kiri Donnarumma.
Italia berbalik unggul 3-2 lewat tembakan Bernardeschi. Sementara eksekutor keempat Inggris, Jadon Sancho gagal menyamakan kedudukan setelah tendagannya ditahan oleh Donnarumma.
Italia membuang kesempatan juara setelah Jorginho selaku penendang Italia gagal mencetak gol.
Namun, Inggris pun juga turut gagal untuk kembali menyamakan kedudukan setelah tembakan Bukayo Saka ditepis Donnarumma.
Italia pun akhirnya keluar sebagai juara Piala Eropa 2021 setelah menang adu penalti dengan Skor 3-2 atas Inggris.
Susunan Pemain
Italia (4-3-3): Donnarumma; Di Lorenzo, Bonucci, Chiellini, Emerson; Jorginho, Barella, Verratti; Chiesa, Insigne, Immobile
Inggris (5-4-1): Pickford; Shaw, Maguire, Stones, Walker, Trippier; Rice, Phillips, Sterling, Mount; Kane
RAKYATKU.COM -