FJML; Trend Fenomena Anak Dan Remaja Mabuk Hirup Lem Di Pinrang Meningkat, Pemerintah Di Minta Turun Tangan
PINRANG,--Fenomena anak dan remaja menghirup lem, atau ‘ngelem’, saat ini menjadi salah satu ancaman serius selain narkoba.
Kalau biasanya perilaku ‘ngelem’ ditemukan di kalangan anjal (anak jalanan), kini perilaku menyimpang tersebut merambah ke kalangan pelajar. Mereka bahkan berani menggelar ‘pesta ngelem’ beramai-ramai.
Forum Jurnalis muda Lasinrang (FJML) menyebutkan Sejumlah tempat Taman pusat keramaian di Pinrang jadi lokasi remaja melakukan pesta menghisap Lem jika Tengah malam tanpa ada pengawasan dari Pemerintah setempat. Bahkan terang terangan menghisap lem hingga Viral di media sosial.
"Cukup memperihatinkan pecandu hirup Lem remaja di Pinrang makin meningkat ini sangat kami sayangkan masih banyaknya remaja Pinrang menghisap Lem, mohon pemerintah segera melakukan tindakan,"ungkap Haris Ketua Forum Jurnalis muda Lasinrang (FJML).
Pihaknya menegaskan bahwa saatnya pemerintah melakukan tindakan tegas karena Fenomena ngelem ini sangat membahayakan generasi kita, apalagi dilakukan remaja.
"Kami meminta pemerintah turun tangan dan orang tua agar melakukan pengawasan terhadap anaknya,""tuturnya.
lanjutnya kata Dia, ketika mereka di Dapat melakukan aksi hisap lem Itu Mereka memang tidak diproses hukum, melainkan dipulangkan ke orangtua masing-masing untuk dibina. Namun siapa yang bisa menjamin mereka tidak kembali ‘ngelem’ bila sudah kecanduan.
Dilangsir Poskota dimana Menghirup uap solvent yang terkandung pada lem, sama bahayanya dengan narkoba. Efek yang ditimbulkan sama seperti pengaruh narkoba yaitu halusinasi, yaitu fly atau sensasi terasa melayang-layang, kesenangan sesaat dan menimbulkan keberanian dan membuat ketagihan. Itu sebabnya dalam beberapa kasus kejahatan jalanan, pelakunya ternyata lebih dulu ‘ngelem’ sebelum beraksi.
Tak banyak orangtua dan anak-anak tahu, menghirup uap solvent yang terkandung pada lem, tinner atau cat minyak, pernis, atau bensin secara terus menerus, berdampak mengerikan.
Dalam sejumlah penelitian disebutkan, efak uap solvent yang didapat dari kebiasaan ‘ngelem’ merusak syaraf otak, menimbulkan kebutaan bahkan bisa mati mendadak (Sudden Sniffing Death).
Di sejumlah daerah di Indonesia, termasuk di Jakarta, kebiasaan ‘ngelem’ banyak dilakukan anjal. Penyebabnya lebih kepada persoalan sosial, karena mereka datang dari keluarga broken home, faktor ekonomi yang membuat mereka hidup di jalanan yang memaksa mereka hidup ‘liar’ tanpa pengawasan dan tidak tersentuh pendidikan.
Itu sebabnya bila gejala ‘ngelem’ menular pada remaja dari keluarga utuh, terlebih lagi pelajar, ini ancaman serius karena bisa jadi cikal bakal kecanduan narkoba. Mencegah hal tersebut, tembok pertama adalah orang tua. Di era milenial saat ini tugas dan tanggung jawab orang tua menjadi lebih berat, karena pengaruh lingkungan sangat besar terhadap tumbuh kembang anak.
Mau tidak mau, orangtua harus meningkatkan pengawasan terhadap pergaulan anak, menjalin komunikasi yang baik guna memberi pemahaman tentang bahaya yang sedang menghadang mereka.
Bukan hanya keluarga, semua elemen juga bertanggung jawab memberi pendidikan pada generasi muda, baik guru, tokoh agama, maupun tokoh masyarakat. Bila tidak, zamanlah yang akan mendidik karakter dan moral mereka.(rls/har)