-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

PWI Sulawesi Selatan Gelar Pelatihan Jurnalis Dasar Dan Lanjutan

Minggu, 11 Oktober 2020 | Oktober 11, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-10-11T04:02:00Z

 




PWI Sulawesi Selatan Gelar Pelatihan Jurnalis Dasar Dan Lanjutan


MAKASSAR,--PWI Sulsel kembali menggelar pelatihan jurnalis di gedung graha pena lantai 19 Makassar, Sabtu 10 Oktober 2020.



Pelatihan jurnalistik mengambil tema meningkatkan SDM media on line menuju pers berkualitas. Kali ini mengikutkan 73 orang wartawan yang tergabung dari anggota dan pengurus PWI Kabupaten/kota di Sulawesi Selatan.



Diklat PWI Sulsel dibuka oleh Ketua Bidang Organisasi PWI Sulsel H.Ismail dan ditutup Ketua bidang organisasi PWI Pusat H.Zulkifli Gani Otto.



Dalam sambutannya H.Ismail menyebut hakikat pelatihan ini untuk mempermantap orientasi peserta sebagai wartawan yang profesional.



Ditempat yang sama H.Zulkifli Gani Otto mengharapkan para peserta Diklat jurnalis PWI dapat memposisikan diri sebagai wartawan kredibel dan memahami secara mendalam PWI.



Pelatihan dipandu langsung H.Mappiar, Abd Manaf Rahman bersama H Muhtar. Sementara H.Ismail, Faisal Palapa, Suwardi Tahir dan Faisal Syam bertindak sebagai pemateri.



Tak heran, pada kesempatan itu, sejumlah peserta terlihat antusias sekaligus disiplin mengikuti setiap tahapan ujian yang telah dipersiapkan oleh panitia. Sekaligus mematuhi himbauan tim gugus Covid-19 Pemerintah Propinsi Sulsel. Menggunakan masker, jaga jarak dan cuci tangan.



Ernawari (39 th), Salah seorang wartawan yang ikut dalam pelatihan mengaku senang. “Benar saya senang ikut dalam pelatihan ini. Selain menambah ilmu dan wawasan juga meningkatkan hubungan silaturahmi sesama wartawan”.ujarnya.(rls)


Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update