Ketua Pusat Sahabat UMKM Randy Bimantoro Moeldoko Borong Produk UMKM Pinrang
PINRANG - Kedatangan tamu, Bupati Pinrang H.A.Irwan Hamid, S.Sos. menerima kunjungan Putra Kepala Staf Kepresidenan RI Jendral (Purn.) Moeldoko, Randy Bimantoro, Jumat pagi (16/10) di Jendela Lasinrang, Diskominfo Pinrang. Hadir mendampingi Bupati, Sekdis Pendidikan Muzakkir, S.Pd.
Bersama rombongan, kunjungan ini bersifat informal silaturahmi dalam menjajaki peluang kerjasama Teknologi Informasi Pendidikan menyikapi proses pembelajaran dalam situasi kondisi saat Pandemi Covid-19.
Selain itu, penjajakan ini juga melihat peluang dan potensi daerah yang dimiliki Kabupaten Pinrang, seperti yang dipaparkan oleh Bupati Pinrang, Irwan Hamid demi kepentingan dan kemajuan pembangunan daerah serta melihat langsung beberapa produk UMKM kabupaten Pinrang.
Ketua Sahabat UMKM Randy Bimantoro menyempatkan Melihat langsung produk UMKM kabupaten Pinrang sembari Mencoba Beberapa produk UMKM Asli khas Pinrang yang di dampingi langsung Bupati Pinrang H.A.Irwan Hamid, kepala Dinas PMPTSP Kabupaten Pinrang Andi Mirani, Kepala Dinas Koperasi Pinrang Zainal Hafid, dan Kadis Infokom Pinrang A.Macca dan beberapa Pelaku UMKM Pinrang.
Ketua Pusat Sahabat UMKM Randy Bimantoro Moeldoko mengatakan pihaknya mengapresiasi karyanya dan produk lokal kabupaten Pinrang.
"Ini sebuah kemajuan bagi pelaku UMKM Pinrang tentunya juga kami siap membantu, baik dalam promosi maupun menghubungi channel pasar Mitra kami, salut anak muda Pinrang kreatif," ungkapnya.
Sementara salah satu pelaku UMKM Pinrang Reza mengatakan rasa syukur atas kehadiran Ketua Pusat Sahabat UMKM Randy Bimantoro Moeldoko ke kabupaten Pinrang dan merupakan support atas dukungannya kepada UMKM.
"Kami bersyukur ketua pusat Sahabat UMKM, pak Randy bisa melihat langsung produk UMKM yang ada di kabupaten Pinrang, berharap produk lokal Pinrang bisa di perkenalkan di tingkatkan Nasional bahkan menjalin kerjasama, "kata Reza ketua D,Great UMKM Pinrang mewakili Beberapa UMKM kabupaten Pinrang.(Har)