Foto pria yang menggunakan bra sebagai pengganti masker untuk melindungi diri dari kabut asap viral di Whatsapp. Masker apa yang tepat digunakan? - World of Buzz |
SERBA-SERBI - Foto pria yang menggunakan bra sebagai pengganti masker untuk melindungi diri dari kabut asap viral di pesan Whatsapp.
Berdasarkan pesan siaran di Whatsapp, pria tersebut adalah seorang warga Malaysia.
Dilangsir Tribunnews.com Foto yang tersebar menunjukkan, pria itu difoto separuh wajahnya yang ditutupi oleh satu sisi bra.
Bra yang dipakai pun dijepit oleh tali pengencang helm.
Dilansir China Press, foto viral tersebut disebarkan dengan disertai kalimat "Kabutnya buruk. Jaga keamanan teman-teman! Ingatlah untuk memakai pelindung."
Foto pria yang menggunakan bra sebagai pengganti masker untuk melindungi diri dari kabut asap viral di Whatsapp. (China Press)
Sementara cara tersebut dianggap sebagai gurauan atas antisipasi kabut asap, seorang warganet Twitter bernama @DrBeniRusani mengunggah gambar tentang masker.
Beni Rusani menjelaskan kepada warganet tentang masker mana yang tepat untuk melindungi pernapasan dan mana yang memiliki sedikit pengaruh.
Penjelasan tersebut diunggah pada Jumat, (13/9/2019) silam.(***)
Sumber: TribunSolo.com