Cambang Makarukka ; "PENCARIAN" |
PUISI,--Tuhan. Kau dambaan setiap makhluk yang hidup di tanah sementara ini.
Kau tempat mereka memohon agar dosa mereka di ampuni.
Tapi kenapa kau selalu bersembunyi ??
tidak menampakkan dirimu bagaikan artis-artis yang mereka kagumi ??
Tuhan.
Seandainya mereka bisa melihat mu dengan mata telanjang, aku percaya mereka akan meyakinimu hingga roh bepisah dengan jasad.
Layaknya mereka melihat keajaiban yang dia nanti.
Itupun seandainya dia tidak pernah mendengar kisah musa yang ingin bertemu dengan mu.
Tuhan.
Mereka selalu mencari mu, mereka selalu menyembah mu.
Lantas apa alasan mu sehingga kau menyembunyikan wujud mu dari mata yang fanah ?
Tahun.
Melangkah kan kaki dalam pencarian mu telah ku mulai.
Langkah pertama kaki ku dalam pencarian mu, petir mulai menyambut ku.
Langkah kedua dalam pencarian mu badai kembali menyambut ku.
Tapi aku yakin caramu menyambut ku takkan mengurangi niatku untuk membuktikan bahwa kau ada.
Tuhan.
Izinkan aku percaya dengan mu tanpa harus mendengar ocehan mereka yang mungkin menyesatkan ku.
Tuhan.
Biarkan aku menyembahmu tanpa harus mengikuti mereka yang hanya bisa percaya pada mu tapi tidak yakin atas mu.
Tuhan.
Izinkan aku melihat, mendengar, dan merasakan mu, walaupun itu akan menjadi hembusan nafas terakhir ku.
Karena aku sudah membuktikan, mereka takkan percaya tanpa ada bukti.(*)
Penulis : salama Cambang Makarukka
PINRANG, 22 NOVEMBER 2018