-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Ini Putra Pinrang Kapten Takraw Tampil Di Asian Games 2018

Senin, 20 Agustus 2018 | Agustus 20, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2018-08-20T08:13:49Z
Muhammad Hardiansyah Muliang (24) (kiri)



PINRANG – Bangga Pinrang, kata inilah yang patut di berikan kepada  sosok anak muda kelahiran Kariango Pinrang terpilih bagian dari Atlet olahraga di Asian Games 2018 mewakili Indonesia di cabang olahraga Takraw.

Muhammad Hardiansyah Muliang (24), menjadi Atlet Persatuan Sepak Takraw Indonesia dan terpilih menjadi Kapten Tim Takraw Indonesia di Asian Games 2018.

Hardiansyah yang akrab disapa Manca lahir dari sepasang orang tua yakni La Muliang, Guru SMKN 2 / STM 80 Parepare dan Ibu Salasia. Dari sembilan bersaudara Hardiansyah merupakan anak kedua dan berdomisili saat ini di Kariango Pinrang.

"Kami berharap sebagai teman dan sebagai masyarakat Indonesia berharap Hardiansyah dan Tim bisa menang dan membawa nama bangsa Indonesia mendunia dengan olahraga takraw, dan membanggakan Kabupaten Pinrang,"kata Junaid, 
Teman Hardiansyah saat dikonfirmasi senin (20/8/2018).



Informasi yang dihimpun tim sepak takraw beregu putra Indonesia di Asian Games dengan komposisi pemain Muhammad Hardiansyah Muliang, Saipul Herson Mohammad, Akmal Syamsul, Djaina Rezki Yusuf dan lainnya berhasil meraih kemenangan atas Iran dengan skor 3-0, pada Ahad siang di Ranau Hall Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, 19/8/2018.(*/rls)

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update