PLN Pinrang Turut Sukseskan Pilkada Pinrang, Ini Yang Dilakukan |
PINRANG -- Sejumlah Petugas PLN Pinrang ikut menyukseskan Rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara Calon Gubernur dan wakil Gubernur, dan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang, digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pinrang, Kamis (05/07/2018) hari ini.
Selain rapat pleno KPU Pinrang Diamankan oleh gabungan personil Polri Dan TNI juga nampak Sejumlah petugas PLN Pinrang yang turut berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan Pilkada 2018 dengan memberikan fasilitas listrik di kantor KPUD Pinrang.
Menurut Darwis salah satu petugas PLN Pinrang di konfirmasi, Kamis (5/7) mengungkapkan Pihak PLN di kegiatan Pilkada tahun ini untuk melayani masyarakat dalam menyukseskan Pilkada 2018 di kabupaten Pinrang
" Salah satunya bentuk kegiatan kami yakni turut memberikan pelayanan terkait fasilitas listrik, dengan menghadirkan 100 KPA, dan ini merupakan kerjasama antara PLN bersama KPU Pinrang,"ungkap Darwis di kantor KPU Pinrang
Lanjutnya kata dia, "Bahwa PLN Pinrang hadir dalam pelayanan ini mulai Pada saat pelaksanaan pemungutan Suara tanggal 27 Juli 2018 hingga sekarang ini, dengan menerjunkan 15 personil untuk pelayanan ini, intinya PLN memberikan pelayanan bagi masyarakat demi menyukseskan kegiatan ini,"pungkasnya.(Har)