Wapres JK Pulang Kampung, Aksa Mahmud Apresiasi Kinerja Agus
|
MAKASSAR,-- Setelah mengunjungi Wapres Jusuf Kalla (JK), calon Gubernur Sulsel nomor urut 2, Agus Arifin Nu'mang bertandang ke kediaman Aksa Mahmud, politikus senior Partai Golkar, di Jalan Khairil Anwar, Kota Makassar, Minggu (17/6/2018).
Jabat tangan erat antara keduanya menampakkan keakraban. Yang menariknya, Aksa Mahmud sempat memanggil Agus AN "Pak Gubernur".
"Pak Gub," seru Aksa Mahmud, yang diaminkan Agus AN sebagai bentuk doa dan harapan.
Agus AN mengatakan, kedatangannya ke kediaman Aksa Mahmud untuk bersilaturahmi sekaligus maaf memaafkan di momen hari raya Idul Fitri.
"Kami datang bersilaturahmi, inikan momen Lebaran. Beliau adalah senior sekaligus guru saya," ujar Agus.
"Beliau (Aksa) memanggil saya pak gub. Itu bukti kalau beliau mengsupport saya dan Pak Tanribali di pilgub. Ini menjadi doa dan harapan kita bersama," tambahnya.
Memang, Agus AN yang merupakan mantan Wakil Gubernur Sulsel 2 periode banyak mendapat support dari tokoh masyarakat yang punya pengaruh di Sulsel. Yah salah satunya Aksa Mahmud, politisi senior sekaligus pengusaha ternama di Indonesia.
Terlebih, Agus AN juga pernah menjadi bagian dari Partai Golkar. Agus bahkan pernah menduduki jabatan Ketua DPRD Sulsel selama 5 tahun. Ia juga adalah Sekertaris Golkar Sulsel sebelum akhirnya memutuskan hengkang dari partai berlambang pohon beringin itu.
Setelah 10 tahun bersama Syahrul Yasin Limpo (SYL) membawah Sulsel lebih bagus, kini alumni Pasca Sarjana Ekonomi Sumberdaya/Agribisnis (S.2) Tahun 1992, ini menatap kursi 01, berpasangan dengan Mayjen TNI (purn) Tanribali Lamo.
Pasangan yang identik dengan jargon Sulsel Bagus ini menempati nomor urut 2 di kertas surat suara. Paslon yang dikenal teruji, bersih dan berpengalaman ini diusung tiga partai. Yakni Gerindra, PPP dan PBB.(*)