-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Selamat, GP Ansor Sulsel Periode 2017-2021 Resmi Dilantik

Minggu, 06 Mei 2018 | Mei 06, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2018-05-06T03:50:37Z

Ket. Foto: Ketua Ansor Sulsel, Rusdi Idrus saat membawakan sambutan di Pelantikan Ansor Sulsel, di Asrama Haji Sudiang Makassar, Sabtu (5/5/2018).




MAKASSAR – Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Sulawesi Selatan Periode 2017-2021 menggelar Pelantikan dan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) di Asrama Haji Sudiang Makassar, Sabtu (5/5/2018).

Pelantikan dan Rakerwil itu tersebut dihadiri oleh Ketua Umum PP Ansor, Yaqut Cholil Qoumas. Hadir juga Gubernur Sulsel yang diwakili Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan dan Dewan Penasehat Ansor Sulsel, Syekh Sayyid Abdurrahim Assegaf Puang Makka.

Dalam sambutannya, Ketua Ansor Sulsel, Rusdi Idrus menyampaikan tekadnya untuk membawa Ansor Sulsel lebih besar 4 tahun ke depan. Ia bertekad merealisasikan tiga poin penting dalam membangun Ansor di Susel di masa kepemimpinannya.

Tiga poin itu kata Rusdi, akan menjadi langkah penting untuk menjaga eksistensi Ansor di Sulawesi Selatan, “Pertama, penataan struktur organisasi. Ke depan Ansor harus memiliki struktur hingga pimpinan anak cabang (PAC)/kecamatan. Dengan struktur seperti itu merupakan indikator kekuatan kita ke depan,” jelasnya.

Selain penataan struktur, Ansor ke depan bertekad untuk memperbaiki tata kelola sistem kaderisasi yang sudah berjalan. “Ansor Sulsel selama ini telah melakukan pengkaderan. Beberapa level kaderisasi sudah dilakukan Ansor seperti DTD, PKD, Susbalan bahkan kita pernah menggelar Susbanpim,” jelasnya.

“Ke depan kita mempersiapkan kader kita untuk mengambil peran-peran strategis dalam berbagai sektor di Sulawesi Selatan. Kader-kader kita harus kita distribusikan ke depan,” tegasnya.

Terakhir kata Rusdi, ke depan juga Ansor Sulsel akan fokus pada pengembangan ekonomi kader dan anggota. Ia juga mengakui kesuksesan Ketua Ansor Sulsel sebelumya, Tonang Cawidu dalam melakukan proses kaderisasi.

“Kader kita sudah banyak, bahkan dikepemimpinan Sahabat Tonang, Ansor mampu mencetak 10 ribu kader dan itu by name by addres. Hal Itu menjadi kebanggaan sekaligus menjadi tantangan kita ke depan. Kita harus mampu melakukan distribusi, khususnya mendorong kader-kader Ansor untuk mengambil peran strategis di sektor ekonomi. Dan hal itu juga sudah didorong oleh pengurus DPP Ansor,” jelasnya.

Hadir juga dalam kesempatan itu, Ketua MUI Kota Makassar AGH Baharuddin HS, Pimpinan Pondok Pesantren MDIA Bontoala Makassar AGH Abd. Mutthalib, Anggota DPRD Sulsel dari Fraksi PPP Andi Nurhidayati, Plt Kanwil Sulsel Iskandar Fellang dan beberapa tamu undangan lainnya.(Rls)

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update