-->

Notification

×

Indeks Berita

Klik Gambar Untuk Mendengarkan

Hari Juang Kartika, Kodim Enrekang Gelar Operasi Katarak

Selasa, 05 Desember 2017 | Desember 05, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2018-03-14T02:28:43Z




Hari Juang Kartika, Kodim Enrekang Gelar Operasi Katarak




ENREKANG,--Hari juang kartika tahun 2017 dilaksanakan dalam rangka melestarikan tradisi juang Prajurit TNI AD dan bukti nyata kemanunggalan TNI dan Rakyat. Sesuai dengan Tema kali ini " Manunggal Dengan Rakyat, TNI AD Kuat ".Senin (4/12)








Dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika Tahun 2017, Kodim 1419/Enrekang  bekerja sama dengan RSUD Masserenpulu dan IDI setempat bertempat di RSUD Masserenpulu menggelar operasi katarak diperuntukkan bagi masyarakat yang tidak mampu pada hari Sabtu (2/12) mulai pk. 08.30 wita s.d 23. 45 wita.








Adapun jumlah peserta atau pasien dari wilayah kab. enrekang sebanyak 41 orang, Dari kabupaten Tator sebanyak 13 orang sedangkan dari kabupaten Pinrang sebanyak 2 orang, Sehingga jumlah keseluruhan ada 55 orang.








" Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian TNI dalam membantu  terhadap masyarakat tidak mampu dalam melaksanakan operasi katarak. Sehingga akan tercipta kemanunggalan TNI-Rakyat " Ucap Letkol Inf. Aris Dwiyanto Dandim enrekang.(*).  









(Penrem 142/Tatag)

Editor.  : Abdoel


Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update