[caption width="380" align="alignnone"]RMS Mimpikan Bangun Stadion di Sulsel Seperti Stadion Club Barcelona[/caption]
PAREPARE -- Ketua DPW Partai Nasional Demokrat(NasDem) Provinsi Sulawesi Selatan, Rusdi Masse(RMS) memiliki keinginan kuat untuk membangun sebuah stadion bertaraf International seperti Stadion kebanggaan Club Sepak Bola Barcelona.
Keinginan ini dituliskan oleh Bupati sidrap dua priode ini dalam status Facebooknya disertai foto sesaat sebelum menyaksikan pertandingan Perempatfinal antara Barcelona vs Juventus , di Barcelona, Spanyol Kamis(20/4/2017).
"Saat membangun sirkuit puncak mario sidrap terilhami oleh sirkuit moto GP Losail Qatar Maka jadilah sirkuit standar di Rappang. Di sini saya sedang menyaksikan pertandimgan Liga Champions antara Barca VS juventus . Saya lagi lagi terilhami dengan stadion ini, kelak akan ada stadion yang membanggakan di Sulawesi Selatan atau di Makassar. Yang bisa menjadi kebanggaan masyarakat bola seperti kebanggaan masyarakat otomotive setelah hadirnya Sirkuit Puncak Mario sidrap. Amien,"tulisnya .
Kecintaan RMS akan dunia Olahraga memang tidak diragukan lagi, setelah membangun Sirkuit Balap di Kabupaten Sidrap, RMS kembali memperlihatkan taringnya pada gelaran Habibie Cup tahun 2015 lalu. Pemain-pemain berlabel bintang didatangkan oleh RMS memperkuat Sidrap United yang langsung menjadi Los Galacticos dalam turnamen tersebut.
Teranyar, RMS juga menyumbang materi pemain di Skuad PSM Makassar di Liga 1 yang sedang bergulir. Dua gaji pemain dikabarkan langsung oleh istri Legislator Senayan, Fatmawati RMS ini.(*)
Penulis : Has/Rlis
Editor : Abdoel
PAREPARE -- Ketua DPW Partai Nasional Demokrat(NasDem) Provinsi Sulawesi Selatan, Rusdi Masse(RMS) memiliki keinginan kuat untuk membangun sebuah stadion bertaraf International seperti Stadion kebanggaan Club Sepak Bola Barcelona.
Keinginan ini dituliskan oleh Bupati sidrap dua priode ini dalam status Facebooknya disertai foto sesaat sebelum menyaksikan pertandingan Perempatfinal antara Barcelona vs Juventus , di Barcelona, Spanyol Kamis(20/4/2017).
"Saat membangun sirkuit puncak mario sidrap terilhami oleh sirkuit moto GP Losail Qatar Maka jadilah sirkuit standar di Rappang. Di sini saya sedang menyaksikan pertandimgan Liga Champions antara Barca VS juventus . Saya lagi lagi terilhami dengan stadion ini, kelak akan ada stadion yang membanggakan di Sulawesi Selatan atau di Makassar. Yang bisa menjadi kebanggaan masyarakat bola seperti kebanggaan masyarakat otomotive setelah hadirnya Sirkuit Puncak Mario sidrap. Amien,"tulisnya .
Kecintaan RMS akan dunia Olahraga memang tidak diragukan lagi, setelah membangun Sirkuit Balap di Kabupaten Sidrap, RMS kembali memperlihatkan taringnya pada gelaran Habibie Cup tahun 2015 lalu. Pemain-pemain berlabel bintang didatangkan oleh RMS memperkuat Sidrap United yang langsung menjadi Los Galacticos dalam turnamen tersebut.
Teranyar, RMS juga menyumbang materi pemain di Skuad PSM Makassar di Liga 1 yang sedang bergulir. Dua gaji pemain dikabarkan langsung oleh istri Legislator Senayan, Fatmawati RMS ini.(*)
Penulis : Has/Rlis
Editor : Abdoel