[caption width="470" align="alignnone"]
Ket Gambar : warga Sengae Selatan, Desa Mattiro Ade, Patampanua Pinrang menanami pohon pisang di jalan berlubang[/caption]
SAHABAT NEWS, PINRANG -- Jalan Trans Sulawesi yang juga merupakan Jalur nasional antara Pinrang-Polewali Sulbar rusak parah. Tak jarang terjadi kecelakaan yang merenggut nyawa pengendara.
Dari Pantauan tersebut Kondisi Jalur yang tak kunjung dibenahi ini terbilang kerusakan parah dan memprihatinkan, membuat warga geram. Utamanya warga Sengae Selatan, Desa Mattiro Ade, Patampanua Pinrang.
Melihat Lambannya penanganan Jalan rusak tersebut membuat warga menanam pohon pisang di jalur tersebut, Itu sebagai bentuk protes warga atas pemerintah yang tak kunjung membenahi jalan penghubung antar provinsi ini.
"Banyak sudah korbannya ini, lubang jalan sudah besar. Supaya dilihat makanya kita tanam pohon pisang di jalan," ujar Mamma,Kamis (2/2/2017) Sore,salah seorang warga sekitar.
Dia pun berharap dengan aksi ini, jalan bisa segera dibenahi. Sudah banyak keluhan dari pengendara, karena sangat rawan kecelakaan. (*)
Penulis. : Har
Editor. : Abdoel
SAHABAT NEWS, PINRANG -- Jalan Trans Sulawesi yang juga merupakan Jalur nasional antara Pinrang-Polewali Sulbar rusak parah. Tak jarang terjadi kecelakaan yang merenggut nyawa pengendara.
Dari Pantauan tersebut Kondisi Jalur yang tak kunjung dibenahi ini terbilang kerusakan parah dan memprihatinkan, membuat warga geram. Utamanya warga Sengae Selatan, Desa Mattiro Ade, Patampanua Pinrang.
Melihat Lambannya penanganan Jalan rusak tersebut membuat warga menanam pohon pisang di jalur tersebut, Itu sebagai bentuk protes warga atas pemerintah yang tak kunjung membenahi jalan penghubung antar provinsi ini.
"Banyak sudah korbannya ini, lubang jalan sudah besar. Supaya dilihat makanya kita tanam pohon pisang di jalan," ujar Mamma,Kamis (2/2/2017) Sore,salah seorang warga sekitar.
Dia pun berharap dengan aksi ini, jalan bisa segera dibenahi. Sudah banyak keluhan dari pengendara, karena sangat rawan kecelakaan. (*)
Penulis. : Har
Editor. : Abdoel